Cur Meluncur di Atmostfear, Syuuut Aaaaaa..
Posted by Myfunfoodiary
Atmostfear is one cool spot buat yang pengen melepas kepenatan kerja atau stress apapun itu. Ini dia seluncuran indoor di dalam satu mall bergengsi Jakarta yang bisa memacu adrenalin kita sekaligus jadi penghilang stress. Mainan ini jadi kasih sensasi baru buat para proffesional muda maupun anak2 yang suka pengalaman baru.
Dan ternyata, ini merupakan perosotan yang terpanjang se-Asia Tenggara, wooww.. Bayangkan saja seluncuran atau perosotan ini start dari ketinggian mall lantai 7 dan finishnya di lantai 1.. Terowongan perosotan dibuat transparan jadi kita bisa liat si peluncur yang lagi berteriak2 ketakutan atau girang haha.. Terowongan juga dihias dgn neon bersinar warna-warni melingkar2 kayak spiral dari lantai 7 ke lantai 1 keliatan sangat futuristik dan jadi satu2nya yg jadi pusat perhatian di sana.
Seruuu banget deh main disini.. Waktu itu aku main kesini sama temen2 free entry, hanya dengan melakukan pembelanjaan sejumlah tertentu di dalam mall itu. Namun skrg sudah harus bayar sekali main sekitar Rp. 150.000,- per orang, entah apakah sekarang masih ada promo serupa atau disc khusus pada hari tertentu.. Pastinya, sebelum meluncur semuanya akan diperlengkapi dengan pakaian pengaman, baik helm maupun jaket. Slidernya aman karena berbahan stainless steel dan nanti di bawah akan ada counter timer seberapa lama kita meluncur hihi.. Biasanya peseluncur bisa tiba di bawah dlm waktu 12 detik, tapi kembali lagi ke berat badan si peluncur masing2.. wah seruu deh, apa kamu tertarik untuk mencoba? :p
Lokasi : FX Lifestyle X’enter Lantai 7, Jendral Sudirman Pintu Satu Senayan – Jakarta Pusat
About Myfunfoodiary
Myfunfoodiary.com is a KOL (Key Opinion Leaders) based in Jakarta (Indonesia) focusing on food, travel, and lifestyle to drive faster awareness than traditional marketing tactics through their digital platforms such as Website, Instagram, and Youtube channel. They love to share thoughts, and ideas in form of photo and video content for restaurant reviews ranging from local cuisine, gourmet food, and international restaurants, and introduce some of the best food and dining experiences around the world. She also provides travel tips and tricks, and some cooking recipes where entries are updated 2-3 times per week. Mullie and Andy has been featured in many magazine and National TV as follows: - Guest Host for Zaman Now by Trans TV (August 2018) - Top 10 Most Influential Indonesian Food Blogger by Indonesia Tatler (August 2017) - Guest Judges for IRON CHEF INDONESIA aired on RCTI - April 2017 - Guest Host for Sendok Garpu Show aired on Kompas TV - Dec 7, 2014 - As Featured on Traveloka (2018), Trans TV (2016), CLEO Magz Indonesia (2016), Femina Magz (2016), Elle Indonesia (2015), and morePosted on March 9, 2011, in Travelling + Adrenalin Rush and tagged adrenalin, atmostfear, baru, Entertainment, futuristik, FX, Jakarta, Lifestyle, mall, meluncur, peluncur, pengalaman, seluncur, seru, stress, terowongan. Bookmark the permalink. Leave a comment.
Leave a comment
Comments 0