Monthly Archives: May 2011

Varian Katsu di Katsusei, Enak!!

Satu resto yang terletak di satu pojokan east mall lantai 5 ini, cukup remang2 nuansa lampu di depannya.. Lokasi bersebelahan dgn restoran Toranomon yang ternyata juga masih dalam 1 manajemen.

Menurut sejarahnya, restoran ini menyajikan makanan2 jepang yang notabene masi menggunakan bahan2 asli, bumbu2 jepang asli, sehingga no wonder harga2 mknan yang ditawarkan pun juga lumayan bikin kaget, hehe.. Cukup mahal sih untuk menu2 katsu2 (goreng2an-nya). Dan apalagi, semua mknan ini dimasak dengan minyak canola oil yg sehat, mgkn ini jadi salah satu faktor kenapa harganya demikian mahal..

Setelah melihat2 menu yang ditawarkan, most of the menu is katsu, yang berbeda2.. Akhirnya kami pesan 1 set Halibut Fry Set, yang terdiri dari Ikan Halibut yang digoreng dengan tepung roti khusus, disajikan dengan soup Tonjiru (soup berisi daging2 ayam & aneka sayuran — ini yg khas dan terkenal di resto ini, jadi klo ditanyain mau pilih miso soup atau Tonjiru, sebaiknya pilih si Soup Tonjiru ini yah.. Rasanya unik dan beda, enakk deh..!) plus disajikan dengan 1 mangkuk nasi putih dgn dipping sauce mayo untuk cocolan ikan tadi… Ternyata beneran deh, ENAK..!!!

Selain itu, kami juga pesan 1 set Chicken Katsu disajikan dengan nasi dan pilihan soup sama seperti di atas. Meski sama judulnya Chicken Katsu dengan yang ada di restoran lain, tapi katsu yang disini punya rasa berbeda. Garing dan Gurih, tidak berminyak, enak deh pokoknya! Pantesan aja harganya mahal, terasa nasinya bukan nasi biasa, asli nasi jepang. Juga untuk kuah soupnya.. ckckck, pantesan resto ini tetap rame dgn pengunjung, penggemar makanan Jepang wajib cobain.. 🙂

Location :

Grand Indonesia 5th Floor, Jl. MH Thamrin no. 1, Menteng Jkt-Pus

All You Can Eat Angus Beef at Shabuya, yummy! (ˆڡˆ)

Whooaaa! Aku mulai jatuh cinta dengan Shabuya! Love all the food, love their warm welcoming from the staff, plus warm interior design, makes you feel so comfortable. Ada area duduk di sofa, maupun meja dgn design unik yang bentuknya melingkar, bisa untuk sekitar 8 orang per table.

Makanannya seru! Soalnya disini bisa makan All You Can Eat Angus Beef cuma seharga Rp. 108.000,- ++, dan kalau mau minuman, tinggal tambah 10rb lagi aja, uda bisa minum ocha panas/dingin free refill lho… Duh, baru kali ini makan All you can eat, dengan daging2 sapi yang fresh banget, lembut sekali dan porsinya buanyak. Dagingnya pun bisa pilih lho, mau yang Marble (lebih tasty namun ada sedikit lemaknya) atau mau yang lebih sehat bisa pilih yang jenis Lean. Aku sih suka 2-2nya, uenak banget! Sampai nambah daging 4 porsi hahaha.. :p

Bukan cuman daging sapi, tapi kamu juga bisa pesen seafoodnya berulang kali asalkan kamu bisa habiskan semua lho ya.. 1 set piring seafoodnya ada terdiri dari udang, ikan dan cumi. Ini pun kami berdua sampai nambah 4 porsi hahaha.. Habis enak sih! (ˆڡˆ)

Oh ya, sebelum mknan utama tadi dtg, kita pasti akan diberikan semacam appetizer ala korea, ada singkong manis yang yummy. Klo uda selesai dgn menu utama tadi, mrk akan kasih kita free dessert yaitu bbrp potong buah segar (semangka, melon dan nanas), ini pun bisa nambah lho, mantaaap kan! Mana ada lagi tempat mkn Angus Beef kaya bgini, disini dagingnya berkualitas, makanan fresh dan harga pun reasonable! Sure will come back again, wait for us.. 😛

Location :

Central Park 1st Floor, Jl. Letjen S. Parman Kav 28 Grogol Petamburan, Jkt-Bar

BBQ Pork Ribs at Smoking Joes BBQ & Lounge

Had a great nite and experience at diz place, Smoking Joes tadi malam baru aja Grand Opening lho, dgn temanya “Experience The Love”. Banyak bgt tamu2 undangan yang datang, rameee banget sama bule2 dan orang2 penting lainnya termasuk team urbanesia and user2nya juga hohoho.. ^^ Dekor restonya kereeeen! Tempatnya pun cozy abiz, apalagi klo dtgnya malam, makin romantis krn lampu2nya pun mendukung. Tempatnya cukup luas, cocok banget buat yg mau bikin event dsni.

Berhubung dtg pada saat Grand Opening, dan tamu undangan buaaanyak sekali, maka makanan2 yang dihidangkan td malam dlm bentuk prasmanan, antara lain ada aneka Fresh Salad, Kentang Panggang, BBQ Chicken, Buncis tumis dgn daging asap, Mashed Potato, Beef in Mushroom Sauce, dan gak ketinggalan juga speciality menu mereka, BBQ Pork Ribs-nya..! You gotta try it! Yummy! Pokoknya masakan2 di atas enaaak2 semua!

Oya, kamu jangan khawatir soal Halal atau tidak Halal, karena di Smoking Joes, mereka masaknya di dapur yg berbeda, jd masak makanan yg halal dgn yg tidak halal di dua dapur berbeda! Nah, lega kan sekarang.. 🙂 Bukan cuma itu, menu2 nya gak cuman Pork koq, ada banyak banget varian menu lainnya seperti Salad2 tadi, Appetizer, Soup, Burger, Chicken BBQ, dan Pasta. Plus mereka juga punya bbrp dessert yang menggiurkan, sluuurps..

Buat km2 yang suka bikin event, this place is very recommended! Area lantai 1 cukup luas, dan di ujungnya ada meja2 bar untuk yang suka dgn minuman2 seru, seperti aneka Beer, Cocktail, Wine dll.. Untuk Loungenya sendiri ada di lantai 2.. 🙂 It’s a nice place, good food with a reasonable price. Yg pengen tahu lebih banyak lagi, coba aja cek websitenya di http://www.smokingjoesindonesia.com 🙂

Special thanks to : @urbanesia for the invitation! Keep Rockin’.. Yaaay! \^.^/

Lokasi :

Gedung The East Lantai Mezzanine & 3
Jl. Lingkar Mega Kuningan Kav E-3.2 No. 1
Setiabudi, Jakarta Selatan
INDONESIA 12950

Badai Pasti Berlalu, Semangat! ^^

Pada suatu hari, seperti biasanya kami bekendaraan menuju ke suatu tempat. Dan aku yg mengemudi.
Setelah bbrpa puluh kilometer, tiba² awan hitam datang bersama angin kencang.
Langit menjadi gelap. Kulihat beberapa kendaraan mulai menepi & berhenti.
“Bagaimana Ayah? Kita berhenti?”, aku bertanya.
“Teruslah mengemudi!”, kata Ayah.
Aku tetap menjalankan mobilku.
Langit makin gelap, angin bertiup makin kencang. Hujanpun turun.
Beberapa pohon bertumbangan, bahkan ada yg diterbangkan angin. Suasana sangat menakutkan.
Kulihat kendaraan² besar juga mulai menepi & berhenti.
“Ayah…?”
“Teruslah mengemudi!” kata Ayah sambil terus melihat ke depan.
Aku tetap mengemudi dng bersusah payah.
Hujan lebat menghalangi pandanganku sampai hanya berjarak beberapa meter saja.
Anginpun mengguncang²kan mobil kecilku.
Aku mulai takut.
Tapi aku tetap mengemudi walaupun sangat perlahan.
Setelah melewati bbrpa kilometer ke depan, kurasakan hujan mulai mereda & angin mulai berkurang.
Setelah beberapa killometer lagi, sampailah kami pada daerah yang kering & kami melihat matahari bersinar muncul dari balik awan.
“Silakan kalau mau berhenti dan keluarlah”, kata Ayah tiba².
“Kenapa sekarang?”, tanyaku heran.
“Agar engkau bisa melihat dirimu seandainya engkau berhenti di tengah badai”.
Aku berhenti & keluar. Kulihat jauh di belakang sana badai masih berlangsung.
Aku membayangkan mereka yg terjebak di sana dan berdoa, smg mereka selamat.
Dan aku mengerti bahwa jng pernah berhenti di tengah badai karena akan terjebak dlm ketidakpastian & ketakutan kapan badai akan berakhir serta apa yg akan terjadi selanjutnya.

Moral of the Story :

Jika kita sdg menghadapi “badai” kehidupan, teruslah berjalan, jgn berhenti, jgn putus asa karena kita akan tenggelam dlm keadaan yg terus kacau, menakutkan & penuh ketidak-pastian. Lakukan saja apa yg dpt kita lakukan, & yakinkan diri bahwa badai pasti berlalu! 🙂

Cerita ini aku dapat dari kiriman adikku, semoga  cerita ini bisa memberikan inspirasi dan semangat bagi kita semua!

Have a good day all.. 🙂

Resep : Seafood TomYum Soup

Uda beberapa kali masak ini, tapi hari ini baru sempet nulis ke blog haha.. Nah, berhubung tar malam mau masak ini lagi untuk dinner, sekalian deh aku sharing resepnya dsni ya.. Rasa kuah dan pedas dari TomYum Soup ini gak jauh beda dengan yang biasa kita makan di restoran2 Thailand, penasaran? Yuk intip resepnya dsini.. 🙂

Cara Membuat :

1. Didihkan 500ml air

2. Tambahkan 3 cabe merah keriting, 3 butir kemiri, 2 siung bawang putih, 2 butir bawang merah, 1/2 sdt terasi (jika tidak suka dengan terasi, kamu bisa ganti dengan 1 sdm saus tomyam botolan yang asli Thailand), 1/2 sdt merica butiran dan 1 sdt garam, didihkan lagi

3. Masukkan 250gr udang jerbung ukuran besar atau sedang (buang kepalanya), 250gr cumi yang sudah bersih dan dipotong2: rebus sampai udang/cumi matang dan berubah warna. Sebagai variasi, bisa juga tambahkan tomat, atau wortel sebagai pelengkap.

4. +kan 2 buah cabe merah potong kasar, daun kemangi bbrp helai dan 1 sdm air jeruk nipis

5. Didihkan lagi, kemudian sajikan selagi hangat..

Resep ini untuk 4 orang. Selamat mencoba teman2.. 🙂

Resep : Ayam Lada Hitam (Blackpepper Chicken)

Ini dia salah satu masakan favorit dan andalanku, betul2 uenaaak!! Mangkanya aku sering banget masak resep ini hohoho.. Temen2 yang sudah mampir, cobain yuk! 🙂

1. Tumis 1 buah bawang bombay + 2 siung bawang putih

2. Tambahkan 1 ekor ayam (potong dulu jadi 20 bagian atau sesuai selera, dan bisa juga direbus dulu sampai matang) aduk sampai berubah warna

3. Tambahkan 1 sdm maggi seasoning + 1sdm kecap manis + 1sdm madu + 1sdt merica hitam tumbuk kasar + 2 blok maggi kaldu ayam (larutkan dlm 300ml air)

4. Aduk rata semuanya, masak sampai dengan ayam matang dan kuah kaldu tadi kental.

Note :

Pedas merica hitam bisa disesuaikan dengan selera, jgn tuang terlalu banyak, sebaiknya tuang sedikit2 kemudian dicoba lagi, supaya tidak terlalu pedas nantinya. Untuk gurih rasa bisa juga kamu sesuaikan takaran maggi seasoning dan kecap manisnya. Selamat mencoba.. 🙂